Surabaya, Santriwati Cantik. Tidak kurang dari sepuluh Banser Barisan Ansor Serbaguna (Banser ) se-Jawa Timur, ikut berpartisipasi dalam membantu pengamanan natal bagi kaum kristiani, Rabu (25/12) hari ini.
Data yang masuk ke Satkorwil (Satuan Koordinasi Wilayah) Banser Jawa Timur, hingga pukul 24.00 WIB tadi malam, jumlah personil yang terlibat pengamanan sekitar 10 ribu personil. Mereka menyebar mulai dari Banyuwangi sampai Pacitan. Hampir semua Satkorcab Banser disemua daerah menurunkan anggotanya. Sebagian anggota berpakaian biasa.
10 Ribu Banser Bantu Pengamanan Natal (Sumber Gambar : Nu Online) |
10 Ribu Banser Bantu Pengamanan Natal
Siap ndan. Kita terjunkan 300 personil untuk ikut membantu pengamanan natal. Kondisi aman terkendali ndan, ujar Makmun salah seorang Kepala satkorcab Banser Kabupaten Kediri, saat memberikan laporan.Hal yang sama dilaporkan oleh Syaiful Anam, Kepala Satkorcab Banser Kota Kediri. Menurutnya, 200 anggota Banser diterjunkan untuk membantu pengamanan natal dan tahun baru. Menurutnya, sehari sebelum hari H. Anggota Banser sudah berbaur dengan petugas kemanan yang lain. Lapor ndan. Kita sudah siaga dibeberapa tempat diwilayah Kota Kediri, lapor Syaiful Anam.
Santriwati Cantik
Dari wilayah Timur, tepatnya Kabupaten Banyuwangi, melaporkan setidaknya ada 500 personil Banser. Begitu juga Kabupaten Sidoarjao dan Jombang.Santriwati Cantik
Kita sifatnya hanya membantu pengamanan. Tidak lebih dari itu, ungkap Mohammad Sukron, Ketua PC Ansor Banyuwangi.Komandan. Bojonegoro siagakan 200 Banser dalam pengamanan natal dan tahun baru. Sejak sore kami sudah ada dilapangan,ungkap Kepala Satkorcab Bojonegoro.
Kepala Satkorwil Banser Jawa Timur, H Imam Kusnin Ahmad SH, memaparkan,bantuan Banser dalam pengamanan natal dan tahun baru merupakan kegiatan rutin tahunan. Diminta atau tidak, Banser terus melakukan.
Redaktur: A. Khoirul Anam
Sumber : Satkorwil Banser Jatim
Dari (Nasional) Nu Online: http://www.nu.or.id/post/read/41429/10-ribu-banser-bantu-pengamanan-natal
EmoticonEmoticon